Mengenal Kawasan Industri Makassar

Daftar Kawasan Industri BUMN PT Kawasan Industri Makassar (KIMA) adalah kawasan industri pertama di kawasan Timur Indonesia. KIMA sebagai kawasan industri pemerintah yang berwawasan lingkungan mengalami perkembangan sangat pesat hingga mengantongi pengakuan Internasional berupa sertifikat ISO 9001 menjadi perusahaan industri terbaik di lingkungan Kementerian BUMN. Di bawah ini adalah ulasan singkat tentang KIMA yang akan kami bagikan dengan anda.

Fasilitas Usaha Industri Terpadu KIMA

Guna memberikan pelayanan dan memenuhi kebutuhan bagi dunia kawasan industri, PT KIMA mengembangkan usaha industri terpadu atau newcore business berikut ini:

  • Central Business Center (CBC). CBC ini mengangkat konsep “One Stop” estate business service.
  • Total Logistic Service & Pengembangan Infrastruktur Kawasan. Diantaranya container yard, penyewaan gedung industri dan peralatan, pergudangan, BBM industri, club house, manajemen konstruksi dan properti, rusunawa, fasilitas power system & telecommunication, dan water treatment plan.
  • Jasa Penunjang Industri. Diantaranya jasa service charge, suplai air PDAM, jasa pengangkutan dan penyewaan alat berat, hingga klinik pengobatan dan pelayanan kesehatan.
BACA JUGA  Sedot Wc Manado Dan Sekitarnya

Keunggulan Kawasan Industri Makassar

Sebagai salah satu yang masuk dalam daftar kawasan industri di lingkungan BUMN, KIMA memiliki berbagai fasilitas yang dapat anda nikmati jika memilih berinvestasi di KIMA, diantaranya sebagai berikut:

  • Lokasi Strategis

KIMA terletak di kelurahan Daya dan Bira, Kecamatan Biringkanaya yang terbentang seluas 203 hektar. Lokasinya ini sangat strategis karena berada di sekitar 15 km dari pusat kota Makassar. Jika ingin ke Pelabuhan laut Soekarno-Hatta dapat ditempuh kurang dari 20 menit melalui jalur tol, dan 20 menit jika ingin menuju Bandara Sultan Hasanuddin. Kecepatan dan kemudahan akses menuju transportasi public sangat membantu bagi pengembangan berbagai jenis industri di kawasan Timur Indonesia.

  • Ramah Lingkungan
BACA JUGA  Jasa Bikin Jersey Bola Gratis Desain Keren

Perlu diketahui juga bahwa KIMA merupakan satu-satunya kawasan industri di Sulawesi yang memiliki proses pengolahan limbah cair. Hal ini menjadikan kawasan industri Makassar sebagai kawasan industri di kawasan Timur Indonesia yang terdepan.

PT KIMA memiliki komitmen untuk menghasilkan produk bermutu tinggi yang berdaya saing kuat dengan menerapkan prinsip perseroan terbatas. Bagi anda yang tertarik memulai usaha di kawasan industri di wilayah Timur Indonesia khususnya Makassar, KIMA adalah solusi terbaik untuk anda. Sebagai kawasan industri yang dibawah tanggung jawab BUMN tentunya dapat dijamin kredibilitasnya. Kunjungi website resminya di https://www.iiie.co.id/ untuk informasi lebih lanjut.